Bisnis

Cara Menjadi Freelancer dan Daftar Freelance Terpopuler 2023

Admin BFI
15 November 2022
13011
Cara Menjadi Freelancer dan Daftar Freelance Terpopuler 2023

Cara menjadi freelancer tidaklah sulit. Terlebih, bidang pekerjaan yang bisa Anda pilih sangat beragam dan kini bisa ditawarkan dari mana saja, termasuk dari jejaring sosial media ataupun platform khusus freelance.

Freelance juga seringkali disebut-sebut sebagai hobi yang menghasilkan uang. Pasalnya, Anda bisa menekuni hal yang Anda sukai dan dibayar saat mengerjakannya. Asyik sekali bukan?

Nah, jika Anda tertarik untuk terjun ke dunia freelance, apapun itu alasannya. Entah itu untuk menambah penghasilan maupun mengejar passion, informasi berikut ini wajib Anda simak agar freelance yang Anda tekuni nantinya bisa berhasil dan sukses. 

 

Apa Itu Freelance?

Beberapa dari kita mungkin sudah tidak asing saat mendengar kata freelance. Namun, apa itu sebenarnya freelance?

Freelance adalah pekerja lepas dan umumnya memiliki durasi waktu kerja yang fleksibel dan singkat. Pekerjaan jenis ini tidak terikat batasan waktu bekerja sebagaimana para pekerja di perusahaan.

Meskipun demikian, seorang freelancer (sebutan untuk orang yang bekerja freelance) tetap memiliki kesepakatan yang jelas dengan client atau pengguna jasa. Misalnya tenggat waktu pengerjaan, revisi hasil kerja, sampai dengan upah yang didapatkan.

Lantaran tidak adanya ikatan waktu yang pasti, pekerja freelance atau freelancer bisa mengambil lebih banyak pekerjaan sesuai dengan kesanggupan mereka. Hal tersebut tentunya mempengaruhi besaran pendapatan yang akan mereka dapatkan. Semakin banyak pekerjaan yang diambil, maka semakin besar juga upah yang diperoleh.

Cara menjadi freelancer dapat dilakukan oleh siapa saja, baik itu ibu rumah tangga, mahasiswa, sampai dengan mereka yang sudah bekerja. Selama bisa berkomitmen dan bertanggung jawab dengan waktu serta kesepakatan yang dibuat, pekerjaan freelance bisa tetap berjalan.

Cara Menjadi Freelancer untuk Pemula

Secara sekilas Anda sudah mendapatkan gambaran pasti terkait apa itu freelance. Tentu, Anda juga merasa tergerak ingin cari tahu lebih lanjut terkait cara menjadi freelancer pemula atau bagaimana cara yang tepat untuk memulainya.

Nah, bagi Anda yang penasaran apa saja yang harus dipersiapkan sebelum terjun ke dalam dunia freelance, yuk kita simak cara berikut ini.

1. Pilih Jenis Pekerjaan

Hal pertama yang harus menjadi pertimbangan Anda sebelum memulai freelance yakni memilih satu jenis pekerjaan yang hendak Anda geluti. Sebagai contoh, Anda memiliki passion di bidang fotografi.

Dari hobi yang ada serta hasil jepretan yang Anda miliki, Anda sudah selangkah lebih awal untuk bisa menjadi seorang freelancer.

Tips memilih jenis pekerjaan untuk freelancer:

  • Pastikan pekerjaan tersebut adalah sesuatu yang Anda sukai

  • Mampu mengerjakannya dengan baik (kompeten)

2. Buat Portofolio

Langkah kedua terkait cara menjadi freelancer yakni dengan membuat portofolio terkait pekerjaan freelance yang Anda pilih. Portofolio ini diperuntukan agar calon client tertarik untuk menggunakan jasa Anda. Di sisi lain, dengan adanya portofolio Anda juga bisa menunjukan pencapaian dan keahlian yang dimiliki dalam mengerjakan pekerjaan freelance.

Tips membuat portofolio:

  • Sebutkan 1 bidang keahlian Anda

  • Menjelaskan pengalaman proyek yang pernah dikerjakan dan kontribusinya, Anda juga bisa memasukan personal project yang pernah dibuat

  • Menyebutkan tools apa saja yang digunakan

  • Estimasi lamanya waktu pengerjaan serta revisi (jika ada)

  • Sebutkan kelebihan dan keuntungan menggunakan jasa Anda yang tidak dimiliki oleh kompetitor (unique selling point)

3. Tentukan Harga

Setelah menentukan bidang pekerjaan dan membuat portofolio, cara menjadi freelancer selanjutnya yang tidak kalah penting yaitu menentukan harga jasa (rate card) yang akan Anda tawarkan.

Anda bisa menentukan harga dari segi service yang ditawarkan, tingkat kesulitan, dan yang paling utama sesuaikan harga tersebut dengan pengeluaran bulanan Anda. Jangan sampai tarif (fee) yang ada terlalu kecil atau tidak setimpal dengan kerja keras.

Tips menentukan harga freelance:

  • Lakukan riset harga di situs freelance yang menawarkan jasa serupa dengan Anda

  • Ukur kemampuan skill Anda dengan harga pasaran yang berlaku

  • Hitung tarif yang ada bersamaan dengan pajak dan biaya lainnya, jangan sampai setelah dipotong pajak atau biaya layanan situs freelance hasil yang Anda peroleh justru terlalu minim

  • Buat beberapa kategori service. Misalnya Anda adalah seorang desainer grafis yang khusus membuat logo brand. Dari sini Anda bisa membuat beberapa opsi harga sesuai dengan jenis desain yang diminta. Apakah desain yang diminta kompleks dan berapa jumlah revisian yang ditawarkan

4. Join ke Website Penyedia Jasa Freelance

Memasarkan jasa freelance kini semakin mudah berkat hadirnya platform dan website penyedia jasa freelance. Jika Anda bertanya-tanya bagaimana cara daftar jadi freelancer, maka platform jasa freelancer adalah jawabannya!

Adanya platform tersebut bisa menjadi wadah bagi siapa saja yang ingin menjadi freelancer dan terhubung dengan potential client atau mereka yang sedang mencari jasa freelance.

Jangan lupa untuk menyematkan portofolio milik Anda agar kesempatan untuk dipilih oleh calon client lebih besar. Pada platform tertentu, rating client yang menggunakan jasa kita ikut berkontribusi dalam membantu profil Anda lebih menarik dan berpeluang untuk dipilih.

5. Terus Asah Kemampuan

Mengasah kemampuan adalah hal wajib yang tidak boleh Anda sepelekan, terlebih jika Anda bertanya-tanya bagaimana cara menjadi freelancer pemula.

Dengan terus berlatih setiap harinya, kemampuan yang Anda miliki akan semakin bagus dan mempermudah pekerjaan freelance Anda. Di samping itu,  portofolio yang Anda miliki pun akan semakin bernilai tinggi. Selaras dengan itu, rate card yang Anda miliki juga akan ikut naik.

6. Bangun Networking Seluas-luasnya

Cara menjadi freelancer berikutnya yaitu Adanya networking yang luas akan memudahkan kita untuk mendapatkan client di luar dari platform online. Selain itu, Anda juga berkesempatan untuk mendapatkan mentor atau rekan kerja yang memiliki passion dan tujuan serupa.

Networking tidak hanya dibangun dari berkenalan dengan orang baru atau yang memiliki lingkup kerja selaras dengan Anda, akan tetapi mereka yang pernah menggunakan jasa Anda (client) bisa juga menjadi bagian dari networking Anda.

Pasalnya, client yang merasa puas dengan jasa Anda akan berpeluang besar untuk menggunakan kembali jasa Anda atau merekomendasikannya ke orang lain. Pastinya ini sangat menguntungkan buat Anda, bukan?

Daftar Pekerjaan Freelance Terpopuler

Banyak orang seringkali bertanya ‘freelance kerjanya apa saja?

Freelance sendiri adalah pekerjaan lepas yang tidak terbatas bidang kerjanya. Berikut ini beberapa pekerjaan freelance yang cukup populer di Indonesia. Jika Anda tertarik, Anda juga bisa mencobanya, lho!

Cara Menjadi Freelancer

Image Source: Pexels/Vlada Karpovich

1. Admin Sosial Media

Freelance sebagai admin sosial media belakangan cukup hits dan menjamur dimana-mana. Pekerjaan yang satu ini memiliki tanggung jawab mengelola sosial media mulai dari memposting konten, membalas pesan, sampai dengan membuat konten promosi. Jobdesk tersebut umumnya disesuaikan kembali dengan kebutuhan client.

Cara menjadi freelancer sosial media tidaklah sulit, Anda hanya perlu membiasakan diri dengan sosial media tertentu seperti instagram misalnya, mengasah kemampuan berkomunikasi secara tekstual, punya kemauan untuk mengeksplor hal baru, kreatif, dan pastinya up to date dengan trend terkini.

2. Bisnis Online

Bisnis online, salah satu cara menjadi freelancer dengan mudah terutama untuk pemula. Memulai pekerjaan yang satu ini bisa dilakukan bahkan tanpa modal sekalipun, lho!

Diantaranya yaitu membuka jasa titip (jastip), berjualan dengan sistem pre order, thrift shop, atau bahkan tergabung dalam afiliasi. Selama ada koneksi internet dan kemauan yang kuat, bisnis yang satu ini dapat mendatangkan banyak cuan!

 

Baca Juga: Laris Manis, Ini Dia 7 Cara Jualan Online Untuk Pemula!

 

3. Fotografer dan Videografer

Pekerjaan freelance yang satu ini tidak pernah ada matinya. Fotografer dan videografer sangat dibutuhkan untuk mengabadikan momen-momen penting dan sakral. Misalnya acara pernikahan, ulang tahun, perayaan kelulusan, dan masih banyak lagi.

Bila Anda tertarik untuk menekuni hal ini, cara menjadi freelancer fotografer dan videografer bisa dimulai dengan membuat portofolio dan menawarkan jasa Anda ke orang-orang terdekat. buat lah portofolio yang mengusung konsep foto tertentu dan ceritakan ide serta makna yang ada di dalamnya.

4. Menjadi Konten Kreator

Gemar mengedit video dan punya percaya diri lebih untuk tampil di depan kamera? Menjadi konten kreator bisa menjadi pilihan freelance yang menjanjikan buat Anda. Pasalnya, Anda tidak hanya akan mendapatkan uang dari adsense tapi juga dari brand atau opsi tambahan seperti gift yang ada pada tiktok.

 

Baca Juga: 6 Cara Menghasilkan Uang Dari YouTube dan Tips Menjadi Content Creator

 

5. Penerjemah

Seorang alih bahasa atau penerjemah adalah pekerjaan freelance berikutnya yang masih tetap eksis hingga saat ini. Ada beragam jenis penerjemah, mulai dari penerjemah dokumen, film atau acara televisi, sampai dengan penerjemah khusus acara musik dimana musisi atau penyanyi yang ada menggunakan bahasa asing selain bahasa inggris.

6. Penulis Konten

Konten adalah fondasi penting dalam menaikan citra brand (brand awareness). Semakin berkualitas suatu konten yang dibuat maka semakin besar kemungkinan suatu brand dikenal banyak orang. Apalagi jika Anda memiliki kemampuan tambahan di bidang SEO (Search  Engine Optimization), penghasilan yang Anda terima pastinya bisa lebih besar ketimbang dengan yang tidak.

7. Desainer Grafis / Ilustrator

Seiring berkembangnya zaman dan segala sesuatunya yang berbasis online, kehadiran desainer grafis sangat dibutuhkan. Selain untuk membuat logo brand atau usaha desain grafis banyak digunakan untuk keperluan promosi seperti membuat desain pada kemasan, pamflet, dan hal lainnya yang berkaitan dengan promosi dan kelancaran usaha.

8. Web Developer

Terakhir yaitu pekerjaan freelance sebagai web developer. Pekerjaan yang satu ini sedang naik daun dan banyak dicari lantaran banyak pebisnis yang kian sadar pentingnya memiliki website untuk membangun bisnis yang lebih baik. Jika Anda memiliki kemampuan coding, pekerjaan yang satu ini akan sangat pas untuk ditekuni.

Sobat BFI, itulah cara menjadi freelancer serta daftar freelance terpopuler di tahun 2022. Apapun itu bidangnya yang nanti dipilih, pastikan untuk selalu berhati-hati dalam mengambil langkah dan mempersiapkan segala sesuatunya sebaik mungkin.

Mau buka usaha tapi terhalang modal? Jangan risau! BFI Finance siap sedia membantu Anda yang membutuhkan pinjaman dana cepat cair

Nikmati berbagai keuntungan dengan mengajukan pinjaman sesuai dengan pilihan Anda!

Jaminan BPKB Mobil

Pencairan dana hingga 85% dari nilai kendaraan dan tenor hingga 3 tahun.

Jaminan BPKB Motor

Pinjaman dana dengan proses cepat dan tenor maksimal hingga 18 bulan.

Jaminan Sertifikat Rumah

Bunga rendah mulai dari 0.9% dengan tenor panjang hingga 48 bulan.

Informasi selengkapnya terkait pinjaman maupun pertanyaan lebih lanjut dapat Anda akses melalui laman berikut ini.

 

Dapatkan informasi menarik lainnya di BFI Blog. Update setiap Senin-Jumat!

Kategori : Bisnis