Berita

BFI Finance Sampaikan Kuliah Umum Agile Framework Untuk Mahasiswa Unika Soegijapranata

2020-12-10 00:00:00 4973

TANGERANG SELATAN, 7 DESEMBER 2020 – Selalu ada jalan untuk berbagi ilmu kapan pun dan di mana pun. Kali ini, PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) mengisi kuliah umum untuk para mahasiswa informatika Universitas Katolik Soegijapranata, Semarang.

Kuliah umum daring diselenggarakan dalam dua kelas, yakni pada 27 November dan 4 Desember. Pada kelas pertama, Natalia Sofianty, IT Business Analyst Head BFI Finance menyampaikan materi terkait fungsi IT Business Analyst yang menjadi jembatan antara User (dari berbagai departemen lain di Perusahaan) dan IT dalam lingkup pengembangan sistem untuk membantu User mendapatkan solusi yang tepat.

Kelas berikutnya adalah Introduction to Scrum (An Agile Software Development Framework) yang dibawakan oleh Danny F. Wuysang, Agile Coach BFI Finance. Agile software development framework adalah dasar dari prinsip pengembangan sistem jangka pendek dengan tingkat adaptasi yang cepat terhadap segala perubahan. Titik utamanya adalah kerja sama kelompok dan menitikberatkan kolaborasi antar anggota tim.

Prinsip ini jelas dapat diaplikasikan siapa saja, tidak hanya bagi pelaku IT. Dalam kondisi yang masih diliputi ketidakpastian akibat pandemi COVID-19 hingga kini, kita di dunia kerja bidang apapun tentu harus luwes beradaptasi dan mampu menjawab segala perubahan cepat tersebut. Kuncinya, jaga kesehatan, berpikir positif, terus mengembangkan diri, dan bangun networking.

Agile development methods menjadi topik utama

Sharing sekilas Departemen IT BFI Finance

Sumber: