Berita

BFI Finance Ajak Pelaku Usaha Bijak Kelola Finansial

2020-09-25 00:00:00 7284

Tangerang Selatan, 25 September 2020 – PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) mengadakan seminar daring sebagai bentuk kepedulian Perusahaan dalam meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat. Bertajuk “Bijak Mengelola Uang dan Cerdas Berinvestasi Menuju Kebebasan Finansial”, BFI Finance menggandeng Lazada, perusahaan e-commerce, untuk penyelenggaraan webinar ini. Webinar yang digelar pada 25 September dihadiri oleh ratusan pelaku usaha di seluruh wilayah Indonesia yang merupakan penjual di platform Lazada.

Pengelolaan keuangan menjadi hal yang esensial dalam kehidupan sehari-hari, baik untuk finansial pribadi maupun usaha. Untuk itu, pengelolaan keuangan dengan bijak dapat dilakukan dengan cara mengecek kondisi keuangan (jumlah harta versus utang yang dimiliki), menetapkan tujuan finansial, mempraktikkan, dan memonitor rencana yang telah disusun. Pengelolaan keuangan termasuk dalam bijak dalam berutang. Masyarakat harus mengenali kebutuhan dan produk keuangan yang ada seperti apa, mengetahui manfaat dan risikonya, serta memahami hak dan kewajiban sebagai customer.

Dengan tingkat edukasi keuangan masyarakat yang tinggi, masyarakat pun dapat mengenali dan memanfaatkan solusi pembiayaan BFI Finance guna meningkatkan kesejahteraan hidup mereka. Tak hanya itu, demi keamanan dan kenyamanan para konsumennya dalam bertransaksi, BFI Finance selalu mengedepankan prosedur dan terdaftar serta diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Di BFI Finance, #SelaluAdaJalan untuk menggapai impian finansial Anda.

Sumber: